Thursday, 29 June 2006

ia dan jalanan

ia masih berdiri disana. berlindung dari terik matahari di balik topinya. warna warni kendaraan diikutinya, satu persatu. dan yang ia nanti akhirnya tiba, deretan mobil berwarna warni kini berhenti rapih, berusaha menaati rambu lalu lintas, lampu merah. ia bergegas, dengan gitar kusam dan iringan terik matahari.

"aku, seorang lelaki..", alunannya, namun tak membuahkan hasil.

ia hampiri mobil kedua, namun belum sepatah katapun yang keluar dari bibirnya yang hitam, pengemudi mobil sudah tersenyum ramah menolaknya.

di mobil yang keempat terlihat seorang ibu muda yang mengenakan jilbab. dan ia pun bersenandung. lirih dengan bait yang patah-patah. lalu uang lima ratus rupiah pun berpindah tempat melalui celah kecil di antara jendela.

tak lama, ia menyingkir dari jalanan. membiarkan deret warna warni kendaraan berkejaran lagi.

dan ia kembali menyembunyikan diri di balik topinya. menghitung kepingan rupiah. dan menanti hari dalam irama yang selalu terulang tiap harinya. membuat ia yakin hidup itu tidak adil.

disini dingin sekali

malam jadi semakin dingin. dingin sekali, dan jari jadi beku. seperti tak bisa bergerak. dan langit, masih kelam, menyisakan separuh perjalanan waktu menemui pagi. dan kamu? entah dimana. mungkin disembunyikan bintang, atau menghangatkan diri di balik awan. dan disini masih saja beku. dingin sekali.

komunikasi

manusia, deretan neuron, dendrit, akson dan sederet myelin serta support system lain. sistem yang sama, namun berbeda. tak bisa ditebak. sulit dipahami.

dan komunikasi, itu jawabannya.

Thursday, 1 June 2006

nanairo majikku

makasi ya yang pada koment di postingan "komik"..
btw sekarang lagi pengen majangin cover2 komik berikut ini, kemarin baru nemu seven magic lagi setelah nyari2 di palasari, senengnyah :)

oia di bahasa japannya, seven magic= nanairo majikku :)

btw baru tau klo ternyata doki-doki itu discontinue di no -4, padahal aslinya sampai no 10, hiks bakal dilanjutin ga ya? soalnya klo sampai no 4 doang ceritanya super sedih.. :(

seven magic :)

seven magic

dan yang ini miriam :)

miriam

Iri

Ingin rasanya berada bersisian, berdampingan dengan teman-teman di lapangan yang sedang berjibaku tak kenal henti. Mereka diberi kesempa...