Tuesday 15 May 2007

kita

apa ada yang mengerti kita selain aku dan kamu? yang berkata-kata dengan bahasa yang kita pakai, yang melihat dengan mata yang kita miliki, yang mendengar dengan telinga yang kita punya, yang merasakan dengan hati kita?

apa ada yang lebih mengerti kita? yang kadang mendiamkan hari begitu saja, yang kadang terperangkap dalam semburat indah senja?

apa ada yang mengerti kita?

bahkan meski kita tak dapat saling menyentuhkan jemari ini, tak seorang pun yang dapat mengerti kita..

selain aku..
selain kamu..

Friday 11 May 2007

akhirnya

sejak mulai aktif posting lagi di blog yang ini belum pernah ngutak ngatik macem2, baru pasang shoutbox aja. dan tadi baru pasang link lagi. tinggal copy paste dari template di file, dan jadilah blog ini dengan link temen2.

sebenarnya dulu banyak banget link yang ada, tapi yang tersave hanya file bulan desember 2004.

rasanya kangen banget ma jaman dulu, jaman di mana rajin blogwalking, tiap online saling nyapa, sekarang dari sekian list tsb, hanya dikit yang masih rajin apdet..

btw, ada dua link yang dah ga aktif lagi, sayang link itu kemarin diapus ma pemiliknya, tapi meski dah ga aktif lagi, gw ga pengen apus link itu :) love it much

Monday 7 May 2007

perempuan

mungkin perempuan memang sudah sepatutnya memendam rasa. cukup tuangkan dalam makna. dan tersenyum.

tak perlu berkata-kata.

cukup diam dalam rasa.

dan biarkan hanya ada senyum disana.

seperti itu.

Wednesday 2 May 2007

spiderman3

spiderman3_1024x768

Review kali ini ga bakal serius. Ini hanya review perasaan aja. Perasaan seneng ma puas banget bis nonton spiderman3..

Berawal dari tahun lalu, saat dimana semua iklan gembar gembor tentang penayangan sekuel ke 3 dari spiderman ini dan di bulan april 2007 kemarin makin penasaran dengan waktu penayangannya. Akhirnya klak klik klak klik 21cineplex mulu, dan dapet info kalo tiket dah bisa dipesen dari tanggal 30 april. Langsung d kesana, dan dapet tiket buat nonton spiderman3 di hari pertama tayangnya di Indo, cihuyyy..

Berbekal rasa ga pengen dikecewain lagi kayak dulu pas nonton xmen3, yang nunggu tayangnya super lama banget, tapi pas nonton tiba-tiba dah ending aja, apalgi pake acara semua superhero idola pada mati semua lagi.. hiks.., akhirnya berangkat d ke XXI. Duduk manis dan siap nonton..

Satu jam pertama ga berasa satu jam, berasa lama banget, karena alurnya lambat. Tapi justru disitu letak puasnya nonton film ini. Kita ga disuguhin ending yang terburu-buru.. –ga seperti xmen3, maap ya xmen3 hehe-
Diawali dengan kisah Parker yang hidupnya dah lebih baik. Di kelasnya dia tetap jadi murid terbaik, di kota tiap orang kini menyukai spiderman, dan dengan MJ, Parker punya kisah yang makin romantis. Dan Harry? Harry ngalamin short term memory loss karena kepalanya terbentur saat ngelawan Parker, dan dia lupa dengan semua dendamnya ma Parker..

Di tempat lain, Flint Marko, seorang napi, kabur dari penjaranya untuk menemui anaknya dan membiayai semua keperluan anaknya yang sedang sakit. Ia terjebak polisi, hingga tersudut pada suatu tempat penelitian yang sedang mengadakan uji coba. Marko pun tak sengaja mendapat efeknya, dan karena itu ia punya kelebihan lain: ia bisa meleburkan dirinya menjadi pasir.

Kembali ke Parker yang sedang di atas angin, ia semakin menjadi-jadi. Meski berniat melamar MJ, tapi Parker tak sengaja menyakit MJ. MJ yang sedang tak menentu hatinya, menemui Harry, dan secara kebetulan Harry mengingat semua dendamnya pada Parker.

Dan semua pun berawal. Hari yang indah bagi Parker berlalu sudah. Parker pun menemui kenyataan lain mengenai terbunuhnya Ben Parker, pamannya. Parker hidup dalam dendam, dan dia membiarkan dirinya menjadi berbeda. MJ meninggalkannya dan Harry mengkhianati Parker.

Parker menjadi sosok yang berbeda. Lebih agresif, lebih memperlihatkan dendamnya, lebih cakep hehe..

Mo tahu lebih lanjut tentang gimana Parker dan MJ? Tentang gimana persahabatannya dengan Harry? Apa yang sebenarnya menghubungkan Parker dan Flint Marko? Dan bagaimana Parker melepaskan sisi lainnya?

Nonton d, dijamin bakalan puas, setidaknya klo dulu kecewa ma xmen3, kali ini dijamin ga bakal kecewa. Alurnya yang lambat bikin kita bisa nikmatin film ini –meski ditengah-tengah, pas Harry tau tentang kematian ayahnya yang sebenarnya, alur filmnya agak lebih cepat..

Tapi beneran, nonton d, lebih seru, lebih lucu, lebih romantic, lebih bagusss.. top abis, bintang 5 deh..

Akankah sekuel2 box office lainnya : shrek3, pirates of d carribean, harry potter, yang semuanya bakal main mei ini, bakal seseru spiderman3? duh ga sabar untuk nonton pilm2 itu..

***

Btw endingnya spiderman3 ga seperti yang dikira-kira d, mungkin kita bakal ngira akan ada pesta pernikahan yang luar biasa antara MJ dan Parker. Atau sesuatu seperti film2 Hollywood lainnya. tapi ternyata spiderman3 ditutup dengan sesuatu yang simple, tapi ngegambarin semuanya: rasa lega karena telah melalui banyak hal, rasa lelah, capek, rindu, semuanya jadi satu di antara MJ dan Parker..

Dan jadi penasaran, endingnya dibikin seperti ini karena apa mungkin akan ada sekuel selanjutnya? Tapi yang jelas katanya Tobey hanya main sampai disini aja..

Iri

Ingin rasanya berada bersisian, berdampingan dengan teman-teman di lapangan yang sedang berjibaku tak kenal henti. Mereka diberi kesempa...